Rabu, 15 April 2015

NYANYIAN PETUAH NYANYUK AMBER


Foto : Waduk Gajah Mungkur


Manusia hanyalah makhluk lemah
Jangan pongah pada kekuatan sendiri
Jangan rendahkan kekuatan lawan
Dalam kelemahan ada kekuatan
Dalam kekuatan ada kelemahan

Manusia hadapi dengan manusia
Binatang hadapi dengan binatang
Yang gaib hadapi dengan yang gaib
Di atas semua itu panjatkan doa
Mohonkan pertolongan pada Illahi

Jangan terpengaruh pada apa yang dilihat
Jangan tertipu pada kenyataan palsu
Berpikir mencari jalan
Agar yang jahat dapat dikalahkan

Sumber kekuatan hanyalah dua
Yang putih dan yang hitam
Yang berasal dari Yang Maha Kuasa
Yang berasal dari iblis durjana
Di atas semua itu tak ada yang menandingi kebenaran
Karena kebenaran datangnya dari Yang Satu
Panjatkan doa kepadanya
Mohonkan pertolongan hanya pada Illahi

Nyanyian ini dilantunkan oleh Nyanyuk Amber di depan Tokoh-tokoh silat ternama golongan Putih yang tengah bergabung di Gajahmungkur untuk menghadapai angkara murka bermarkas di Lembah Akhirat. Nyanyian ini berisi petuah yang kelak mampu dicerna maknanya oleh Kakek Segala Tahu dan disampaikan pada Wiro Sableng. Wiro mampu mengalahkan kekuatan Datuk Lembah Akhirat adalah karena petunjuk dalam nyanyian ini.

(Kitab 101. Gerhana Di Gajahmungkur).

Dikutip dari Status Padepokan Kapak Maut Naga Geni 212

Tidak ada komentar:

Posting Komentar